PPDB TAHUN PELAJARAN 2025 /2026
Instagram
Ponpes Mualimat
Perpustakaan Mapima
Pengumuman Kelulusan Kelas XII

Seminar Kewirausahaan "Menjadi Wirausaha Muda yang Mandiri, Kreatif, dan Produktif"

Senin tanggal 10 Juni 2023, Organisasi Koperasi Melati MA Putri PUI Majalengka, mengadakan seminar kewirausahaan dengan tema "Menjadi Wirausaha muda yang mandiri, kreatif, dan produktif" di aula MA Putri PUi Majalengka. Acara ini di hadiri oleh  guru, staf TU dan seluruh siswi MA Putri PUI Majalengka.

Sambutan pertama disampaikan oleh ibu Devita Alna Sahara, S.Pd. selaku Pembina organisasi Koperasi Melati (kopsis) beliau menyampaikan, “Bahwa seminar kewirausahaan ini sangat penting dilaksanakan untuk menambah wawasan dan pemahaman seputar kewirausahaan kepada seluruh siswi Aliyah Putri. Semua bisa menjadi wirausaha muda yang sukses, meskipun hanya dengan modal sedikit, apalagi di zaman modern ini yang banyak sekali peluang untuk mulai berwirausaha."

Lalu Wakamad Kesiswaan, Bapak Asep Dian Darmadi, S.Pd. mewakili Kepala MA Putri PUI Majalengka juga menambahkan, "Saya sangat senang akhirnya kopsis membuat acara seminar ini, setelah 14 tahun lamanya tidak ada acara seperti ini akhirnya kopsis membuat acara yang bermanfaat. Saya harap kedepannya para organisasi lain juga bisa mengikuti seperti kopsis mengadakan seminar yang mengundang seorang pemateri yang bisa memberikan manfaat bagi kita semua."

Acara ini begitu mendapatkan banyak respon baik karena, narasumber nya seorang alumnus dari MA Putri PUI Majalengka yaitu Teh Iis Isni Wahidah, yang merupakan seorang owner dari Rainapan. Beliau banyak memberikan ilmu baru tentang bagaimana caranya agar menjadi seorang wirausahawan adapun yang beliau paparkan adalah "Jika ingin menjadi seorang wirausahawan jangan takut untuk rugi, harus berani dan   menyiapkan segala resiko yang akan kita hadapi. Jika usaha kita ingin terkenal maka kita harus menjual barang kita dengan harga yang murah. Dan kita harus pintar mencari relasi dan memanfaatkan media sosial, dan ikuti apa yang sedang menjadi trend di dunia ini contoh karena jaman sekarang sedang maraknya ice cream dari salah satu brand yaitu mixue maka banyak orang yang menjual kaos sablon bergambar maskot mixue. Karena dengan hal itu lah yang dapat menarik minat si pembeli."

Pemaparan teh Iis Isni Wahidah tersebut  mendapatkan banyak respon antusiasme dari para siswi MA Putri PUI Majalengka, hal ini ditunjukan dalam sesi tanya jawab. 

Lalu adapun pendapat salah seorang siswi yaitu Dhea Septia Ramadhani yang merupakan siswi dari kelas XI IIS menyampaikan "Materi tadi menurut dea sangat menarik, alasannya kita tau bagaimana cara berwira usaha yang baik dan juga  kita tau bagaimana cara menjadi seorang wirausahawan yang baik, disamping itu juga kita lebih terbuka untuk bisa melakukan wirausaha tanpa harus ada yang namanya takut tersaingi oleh orang lain, karna meskipun banyak saingan tetapi rezeki kita tidak akan pernah tertukar. "

Dhea pun berpesan "Kedepannya semoga banyak lagi orang yang mau untuk berwirausaha tanpa harus gengsi meskipun kita masih sekolah." (jista)

HIJAR
Dewan Ambalan
PMR
PKS
Kopsis