Marching band merupakan salah satu
kegiatan ekstrakurikuler yang dimiliki oleh Madrasah Aliyah Putri PUI
Majalengka. Marching Band MA Putri PUI Majalengka telah berdiri lama dan diberi
nama Marching Band Kusiah Azis MA Putri PUI Majalengka. Grup marching band ini
telah tampil dalam berbagai perlombaan dan even.
Baru-baru ini, Marching Band Kusiah Azis
ikut menyemarakkan perlombaan karnaval lampion dan peringatan Hari Pramuka
ke-63 Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Majalengka yang diselenggarakan oleh Kwartir
Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Majalengka.
Secara bahasa, marching band berasal dari
bahasa inggris. Menurut Kamus Oxford Dictionary, marching band adalah :
A group of musicians who play instruments
while marching, typically in a parade or at a sports event.
Jika diterjemahkan ke dalam bahasa
Indonesia artinya sebagai berikut :
“Sekelompok musisi yang memainkan alat
musik sambil berbaris, biasanya dalam parade atau acara olahraga.
Seperti dalam contoh kalimat berikut :
"she played sousaphone in her high
school marching band"
" Dia bermain sousaphone di marching
band SMA-nya"
Saat ini, Marching Band Kusiah Azis di
bawah binaan Ibu Neneng Genta Sukma Sejati, S.P, Ibu Nur Fahmiati Fauzah, S.Ag.
dan Bapak Rusman Nurhidayat, S.P
Lalu instrument musik apa saja yang biasanya dimainkan dalam sebuah grup marching band ? Berikut ini adalah instrumen musik yang digunakan oleh sebuah grup marching band :
A. A. Percussion Instruments
Alat musik perkusi adalah alat musik yang bisa menghasilkan suara dengan berbagai cara, baik itu dipukul, ditabuh, digesek, digoyang atau tindakan lainnya yang bisa membuat sebuah objek bergetar, baik itu dengan bantuan tongkat, stick, menggunakan benda lain atau bahkan dengan menggunakan tangan kosong.Alat music perkusi yang dimainkan dalam marching band, di antaranya :
1. Snare Drum
2. 2. Tenor Drum
3. 3. Bass Drum
4. 4. Cymbals
5. 5. Glockenspiel / Xylophone
B. B. Brass Instruments
Brass Instruments atau Alat Musik Tiup Logam adalah alat musik yang menghasilkan suara
yang berasal dari getaran bibir pemainnya saat meniup melalui tabung resonator
(pada jenis instrumen tertentu disebut sebagai mouthpiece). Instrumen musik ini dikenal juga sebagai labrosones, yang berarti instrumen yang dibunyikan oleh
getaran bibir. Alat music tiup logam yang digunakan,
di antaranya adalah :
1. 1. Terompet
2. 2. Kornet
3. 3. Trombon
4. 4. Mellofon
5. 5. Sousafon
C. C. Woodwind Instrument
Alat musik tiup kayu, yaitu alat musik yang menghasilkan suara dari getaran pada celah sempit yang terdapat pada tepi instrumen saat ditiup oleh pemainnya. Kebanyakan instrumen musik ini dulu dibuat dari kayu. Alat music ini diantaranya, yaitu :
1. Seruling
2. Klarinet
3. Pikolo
4. Saxofon
Demikian
instrument musik yang biasa digunakan oleh sebuah grup marching band.